Minggu, 26/12/2010 15:44 WIB
Babak Belur Dipukuli Pengantre, Penjaga Tiket Dilarikan ke Rumah Sakit
Rachmadin Ismail - detikNews
twitter
Jakarta - Ribuan massa pengantre tiket yang beringas benar-benar sudah gelap mata. Seorang penjaga tiket pun terpaksa dilarikan ke rumah sakit. Dia menjadi korban amuk massa yang menginginkan tiket final Piala AFF.
Minggu, 26/12/2010 15:44 WIB
Babak Belur Dipukuli Pengantre, Penjaga Tiket Dilarikan ke Rumah Sakit
Rachmadin Ismail - detikNews
twitter
Jakarta - Ribuan massa pengantre tiket yang beringas benar-benar sudah gelap mata. Seorang penjaga tiket pun terpaksa dilarikan ke rumah sakit. Dia menjadi korban amuk massa yang menginginkan tiket final Piala AFF.
Pantauan detikcom, Minggu (26/12/2010), penjaga tiket itu sebelumnya, setelah pagar penonton dijebol menjadi sasaran target ribuan pengantre tiket. Penjaga tiket itu pun dengan menyandang tas berisi voucher, yang nantinya pada 28 Desember ditukarkan dengan tiket, kontan saja lari.
Ternyata, para pengantre tiket itu langsung mengejar sang penjaga. Terdesak karea terus diburu, dia melempar tas yang dipegangnya. Dia pun masuk ke dalam sebuah ruang bawah stadion, tapi ternyata pengantre terus mengejarnya.
Hingga akhirnya sang penjaga terpojok dan dipukuli pengantre tiket. "Kami mau tiket," teriak pengatre tiket.
Untungnya, ada petugas PMI yang segera menyelamatkan sang penjaga. Dengan dikawal petugas keamanan sang penjaga yang sudah pingsan segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan.
Sementara itu petugas kepolisian dengan menggunakan speaker terus mengimbau agar pengantre tiket kembali ke tribun. Mereka dijanjikan diberikan tiket, namun dengan syarat harus antre.
Perlahan akhirnya ribuan pengantre tiket itu berhasil digiring kembali ke bangku penonton. Mereka diminta berkumpul di tribun VVIP. Hanya tersisa puluhan pengantre tiket di lapangan yang bersikeras tak mau pergi. Mereka pun hanya duduk-duduk saja di pinggir lapangan.
(mad/ndr)
Merry Christmas
Minggu, 26 Desember 2010
Babak Belur Dipukuli Pengantre, Penjaga Tiket Dilarikan ke Rumah Sakit Rachmadin Ismail - detikNews
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar