BLOG ABOUT EDUCATION , KNOWLEDGE , AND NEWS

Complete Translator

Merry Christmas

Merry Christmas

Kamis, 06 Januari 2011

Apa Rahasia Navigasi Sempurna Penyu Atlantik?

Apa Rahasia Navigasi Sempurna Penyu Atlantik?
Headline
dailymail
Oleh: Ellyzar Zachra P.B
Teknologi - Kamis, 6 Januari 2011 | 09:39 WIB

INILAH.COM, Jakarta - Penyu terkenal mampu melakukan perjalanan jauh di lautan dunia beriklim buruk. Namun hingga saat ini tak seorang pun menyadari kehebatan navigasi mereka.

Apa Rahasia Navigasi Sempurna Penyu Atlantik?
Headline
dailymail
Oleh: Ellyzar Zachra P.B
Teknologi - Kamis, 6 Januari 2011 | 09:39 WIB

INILAH.COM, Jakarta - Penyu terkenal mampu melakukan perjalanan jauh di lautan dunia beriklim buruk. Namun hingga saat ini tak seorang pun menyadari kehebatan navigasi mereka.

Di studi terbaru, ilmuwan Inggris menemukan penyu betina raksasa dapat berenang ribuan mil pada garis lurus sempurna. Penelitian ini dipimpin oleh Pusat Ekologi dan Konservasi di Exeter University.

Selama lebih dari lima tahun, ilmuwan meneliti 23 penyu betina dengan satelit yang melakukan pemindaian pada alat yang tertempel di cangkang penyu itu. Ilmuwan mengamati penyu yang menetaskan telur di Afrika dan mencari makan di Atlantik.

Mereka menemukan tiga rute imigrasi, salah satunya jalur perjalanan sejauh 4.699 mil dengan garis lurus antara Atlantik ke perairan pantai selatan Brasil dan Uruguay. Biasanya, penyu itu melakukan perjalanan selama 150 hari.

Dr. Matthew Witt yang mempublikasikan penemuan itu di jurnal Proceedings of the Royal Society B mengatakan, “Meskipun banyak penelitian yang terpusat pada kehidupan penyu, namun belum ada satupun yang mengamati secara spesifik bagaimana perjalanan mereka di Atlantik Selatan.”

"Kami belum mengetahui alasan mengapa mereka melakukan perjalanan dengan cara ini. Namun kami menemukan sesuatu yang luar biasa. Masing-masing penyu mampu melakukan perjalanan dengan navigasi lurus sempurna menyeberangi Atlantik," kata Witt.

Di Pasifik, jumlah penyu telah merosot drastis selama tiga dekade terakhir. Pada 1982, Meksiko memiliki 70.000 ekor penyu belimbing, namun pada 1999 hewan ini hanya berkisar 250 ekor. [vin]Melissa & Doug Giant Plush Stuffed Sea Turtle

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Merry Christmas

Merry Christmas