BLOG ABOUT EDUCATION , KNOWLEDGE , AND NEWS

Complete Translator

Merry Christmas

Merry Christmas

Selasa, 09 November 2010

Selasa, 09/11/2010 18:35 WIB The Beast, Limosin Obama Jadi Incaran di Istana video foto Luhur Hertanto - detikNews



(Ramadhian Fadillah/detikcom)


Jakarta - Bukan hanya pesawat kepresidenan AS, Air Force One saja yang menjadi pusat perhatian dalam kunjungan Presiden AS Barack Obama. The Beast, mobil Limosin sang presiden pun jadi incaran para pewarta foto di Istana Merdeka.

Pantauan detikcom, Selasa (9/11/2010), setelah menurunkan Presiden Obama dan Ny Michelle Obama, The Beast
pun parkir di samping Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta. Pada saat itulah limosin itu 'diserbu' oleh para pewarta foto.

Mereka berfoto-foto di depan mobil mewah yang memang tampilannya seram dari sisi estetis dan aero dinamisnya. Beberapa petugas keamanan dari Indonesia juga menyempatkan diri berfoto dengan The Beast.

Sesuai aturan protokoler AS, di dalam setiap kunjungan Presiden AS, dua unit mobil sedan limosin selalu dibawa serta. Satu untuk cadangan, satunya lagi mobil utama yang ditumpangi oleh Presiden Obama dan Ny Michelle Obama.

Lokasi parkir The Beast juga tergolong wilayah yang tertutup untuk umum. Tempat parkirnya dijaga cukup ketat. Sekadar informasi, panjang The Beast hampir sekitar 6 meter. Warna mobil mewah itu hitam legam.

The Beast bukan mobil sembarangan. Mobil Limosin Obama ini adalah Cadillac tipe Presidential buatan General Motors keluaran tahun 2009. Seluruh badan mobil ini anti peluru, karena dibuat dari baja setebal 5 inchi. Mobil ini pun tahan serangan berbagai senjata kimia.

Seluruh kaca mobil tampak tebal karena memang anti peluru. Kaca belakang mobil ini dilapis kaca film hitam. Sedangkan kaca mobil lain bertutup tirai. Dengan pelek berukuran 22 inchi, mobil ini tampak mewah, gagah, sekaligus seram seperti namanya, The Beast.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Merry Christmas

Merry Christmas